PEMBERDAYAAN MASYARAKAT PESISIR MELALUI INOVASI PEMBUATAN NUGGET IKAN TONGKOL DI KELURAHAN TANJUNG KETAPANG

  • Nur Mashlichah Ilma Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, Indonesia
  • Dira Anggraini Dwi Agustin Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung, Indonesia
  • Ihdinas Salami Farmasi, Universitas Muhammadiyah Purwokerto, Indonesia
  • Adhek Riski Febriyanti Ilmu Keperawatan, Universitas Muhammadiyah Bengkulu, Indonesia
  • Elyani Harsanti Putri Farmasi, Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan, Indonesia
  • Delvita Ulfa Malika Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung, Indonesia
  • Sulistia Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung, Indonesia
  • Hafif Amanda Rizqia Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung, Indonesia
  • Iskandar Djafar Ilmu Keperawatan, Universitas Muhammadiyah Gorontalo, Indonesia
  • Mohammad Ramadhan Zainuddin Teknik Informatika, Universitas Muhammadiyah Makassar, Indonesia
  • Oktarina Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung, Indonesia

Abstract

Masyarakat Kelurahan Tanjung Ketapang yang mana merupakan deretan pesisir pantai dan mayoritas pekerjaan masyarakatnya adalah nelayan. Namun hasil tangkapannya hanya di jual begitu saja tanpa adanya pengolahan terlebih dahulu oleh warga Kelurahan Tanjung Ketapang. Hasil tangkapan warga sangat melimpah khususnya pada ikan tongkol.  Tetapi warga kurang pengetahuan dan kreatif dalam mengolah ikan agar bisa dinikmati oleh kalangan anak-anak hingga dewasa. Berdasarkan hal tersebut, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Muhammadiyah Aisyiyah 2023, memberikan solusi nyata atas permasalahan yang ada. Tujuan kegiatan ini memberikan pengetahuan serta meningkatkan keterampilan ibu rumah tangga masyarakat pesisir untuk mengolah ikan tongkol menjadi nugget ikan, serta mengemasnya sesuai standar penjualan agar siap untuk dipasarkan. Sosialisasi dan pelatihan dilakukan dengan memberikan kesempatan kepada para peserta untuk berperan aktif yang dihadiri oleh anggota PKK, Karang Taruna dan ibu rumah tangga. Kegiatan diawali dengan pemaparan manfaat dan cara membuat nugget ikan yang kemudian dilanjutkan dengan praktek membuat nugget serta mengemas dengan packaging yang lengkap dengan label dan merk yang telah dipersiapkan. Hasil akhir dari kegiatan ini yaitu telah diproduksinya nugget ikan tongkol khas Kelurahan Tanjung Ketapang yang selama ini masih belum ada di Kecamatan Toboali dan siap bersaing dengan jenis nugget lainnya.

References

Darmadi, N. M., Pandit, I. G. S., & Sugiana, I. G. N. (2019). Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Nugget Ikan (Fish Nugget). Community Services Journal (CSJ), 2(1), 18–22.

Erwantiningsih, E., Jalaludin, Aisyah, S., & Firmansyah, A. R. (2022). Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Melalui Inovasi Pembuatan Nugget Sayur Ikan Kembung di Desa Jatirejo. J-MAS: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(3), 379–386. https://melatijournal.com/index.php/jmas/article/view/137Fatah, A., & Lisa, N. P. (2022). Pengembangan Potensi Lokal Pesisir Mengolah Ikan Menjadi Nugget Guna Meningkatkan Pendapatan Ekonomi Masyarakat Nelayan di Seuneubok Aceh. Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia, 2(2), 427–432. https://doi.org/10.54082/jamsi.250

Pendi, P., Irawan, D., Febiola, D., Putri, E. D., Aprilia,F. T., Somat, A., Pratama, S., Novella, S., Siska, S., Firani, Y., & Wiati, I. T. (2023). Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Potensi Lokal dengan Olahan Kepiting di Dusun Lubuk Laut. Jurnal Pelayanan Dan Pengabdian Masyarakat (Pamas), 7(2), 114–121. https://doi.org/10.52643/pamas.v7i2.2061

Sulvinajayanti, Saleh, A., Dzul, A., Syarifuddin, I., & Adab, U. (2022). Pemberdayaan Perempuan Nelayan dalam Pengembangan Usaha Abon dan Nugget Di Desa Lotang Salo Kecamatan Suppa Kabupaten Pinrang Empowering Women Fishers in the Development of Shredded and Nugget Business in Lotang Salo Village , Suppa District , Pinrang Reg. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 6(2), 267–276.

Published
2023-10-19